Hasil carling cup : Arsenal (2) vs West Bromwich Albion (0) , Leeds United (0) vs Liverpool (1)

Jam Berapa Yach !!!

The Young Gunners Frustasi

Harapan Arsenal untuk memburu zona Liga Champions mendapat halangan batu karang saat hanya mampu bermain imbang 0-0 lawan West Ham United di Emirates Stadium.

Hasil ini membuat Arsenal berada di peringkat kelima dengan beda lima poin dari peringkat keempat Aston Villa. Arsenal diuntungkan oleh hasil Villa yang hanya bermain imbang 0-0 dengan Wigan Athletic. Namun, tetap saja imbang 0-0 melawan West Ham sebagai kerugian bagi The Gunners yang menguasai jalannya pertandingan.

Bagi West Ham, hasil ini tidak saja memantapkan posisi mereka di jajaran papan tengah klasemen sementara. Tetapi, mereka juga mencatat rentetan prestasi gemilang delapan laga terakhir tidak pernah kalah.

Tidak ada tim yang mendapat peluang sangat emas di babak pertama meski Arsenal menguasai jalannya pertandingan. Kesempatan mungkin datang dari sundulan bek West Ham James Collins yang membentur gawang sendiri.

Pada babak kedua, sepenuhnya milik Arsenal. Peluang terbagus didapatkan oleh Emmanuel Adebayor sebanyak dua kali namun semuanya gagal berbuah gol.

Emmanuel Eboue sebenarnya tampil bagus dengan seringkali menjadi arsitek serangan Arsenal. Namun sayang dia cedera setelah mendapat pelanggaran dari Scott Parker sehingga harus digantikan oleh Carlos Vela.

Paruh kedua pertandingan, West Ham terlihat bertahan total sementara Arsenal kesulitan menembus gawang Robert Green.

Peluang pertama Adebayor lewat sundulan kepala pada posisi bebas mengarah langsung ke Green. Sementara, peluang kedua lewat tendangan terbuang percuma pada saat nyaris semua pemain Arsenal frustrasi.

Kami unggul penguasaan bola 70 banding 30 persen tetapi mereka bertahan sangat bagus. Kami hampit mencetak gol tetapi selalu gagal sehingga harus kehilangan tiga poin, ujar pelatih Arsenal Arsene Wenger.

Sangat sulit melawan Arsenal. Anda harus disiplin dan anak-anak sudah melakukannya dengan baik, kata pelatih West Ham Steve Clarke.

Arsenal: Almunia, Sagna, Toure, Gallas, Clichy, Eboue (Vela 36), Diaby (Song Billong 90), Denilson, Nasri, Adebayor, Bendtner (Van Persie 68).

West Ham: Green, Neill, Collins, Upson, Ilunga, Behrami, Parker, Noble (Nsereko 70), Collison, Cole, Di Michele (Boa Morte 83).

0 komentar:

Komentar donk

Pengikut Blog Ini

Dengerin Nech

ST 12 (ST12) ~ Tak Dapat Apa Apa (My Hot)

Get more songs & code at www.stafaband.info